Malang, 23 Agustus 2023 – Universitas Negeri Malang (UM) melaksanakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) dengan tema “Memperkuat aspek sosial dan semangat solidaritas guna mengembangkan ikatan kekeluargaan di lingkungan FIS, Universitas Negeri Malang.” Acara ini digelar selama dua hari pada 21-22 Agustus 2023 di Aula Ki Hajar Dewantara dan lapangan psikologi FIS UM.

PKKMB FIS UM 2023 merupakan kegiatan yang mencakup aspek akademik dan non-akademik di tingkat Fakultas dalam rangka membantu mahasiswa baru UM beradaptasi dengan kehidupan kampus. Adapun nama angkatan mahasiswa baru tahun 2023 ini adalah “Bumantara,” yang mengandung makna sebagai penyeimbang seperti bulan dan matahari.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh Dekan FIS UM, dilanjutkan dengan sambutan serta pengenalan pimpinan program studi dan staf. Bagas Abilakso, selaku Ketua Pelaksana PKKMB FIS UM 2023, menyatakan bahwa tahun ini acara PKKMB memiliki pendekatan yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dengan mengemas materi meliputi etika kehidupan kampus, hak dan kewajiban mahasiswa UM, kiat sukses belajar, dan MBKM.

Hari kedua dimulai dengan pemaparan materi terkait bimbingan konseling, Pengenalan perpustakaan, hingga administrasi akademik. Acara ditutup dengan kegiatan tukar kado yang dimeriahkan oleh Bumantara 2023. Pesan penutup disampaikan oleh Bagas Abilakso sebagai penanda berakhirnya PKKMB FIS UM 2023.

PKKMB FIS UM 2023 sukses terlaksana dan berhasil menciptakan lingkungan yang mendukung adaptasi mahasiswa baru ke kehidupan kampus serta menguatkan ikatan kekeluargaan di antara mereka. Diharapkan melalui rangkaian acara ini, para mahasiswa baru FIS UM dapat lebih siap menghadapi perjalanan akademik dan sosial selama masa perkuliahan. (Fadhil)