Progam Mahasiswa Wirausaha (PMW) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Malang (UM) Tahun 2016 merupakan ajang mahasiswa untuk menunjukan kreasi dan keahlian mereka dibidang wirausaha dan juga merupakan progam pengembangan dan pembinaan kemahasiswaan dalam bidang entrepreneuships, guna meningkatkan perilaku inovatif dan kreatif dalam penyusunan usaha.

Progam Mahasiswa Wirausaha (PMW) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Negeri Malang (UM) pada tahun ini diselenggarakan pada tanggal 04 Mei 2016 dengan cukup meriah dan apik di banding tahun sebelumnya. Bertempat di depan gedung baru Fakultas Ilmu Sosial yang cukup megah menambah kesan yang sangat baik untuk menunjang Progam Mahasiswa Wirausaha (PMW).

Dibuka dengan pembukaan oleh Ketua Pelaksana Kegiatan, dilanjutkan dengan sambutan dari Prof. Dr. Sumarmi, M.Pd selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan dihadiri oleh para undangan diantaranya Suparman, S.Sos., M.AP, Drs. Mustofa, M.Pd.

Tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan kecakapan dan ketrampilan para mahasiswa sehingga akan tercipta wirausaha muda potential, menumbuh kembangkan wirausaha baru berpendidikan tinggi, menciptakan unit bisnis baru. Progam Mahasiswa Wirausaha tahun ini diikuti oleh banyak mahasiswa, menyediakan hingga 60 stand sekaligus, para mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial sangat tertarik untuk mengikuti acara tersebut. Terlihat juga para animo mahasiswa yang datang untuk sekedar melihat bahkan membeli produk yang dijual mahasiswa.

Produk yang dijual bermacam-macam, 80 % kuliner yang meliputi nasi pecel itik, nugget rainbow, susu jagung, asinan, dan lain-lain yang merupakan asli buatan para mahasiswa sendiri dan 20 % jasa meliputi jasa travel, dan buku-buku pengetahuan.

Untuk pergelaran Produk Mahasiswa Wirausaha (PMW) ini juga diisi dengan pertunjukan seni yang bertujuan menarik pengunjung dari fakultas lain dilingkup Universitas Negeri Malang (UM) dan untuk menjadikan acara ini semakin meriah. Pertunjukan seni yang ditampilkan diantaranya live music acoustic dan lain-lain.

Kegiatan ini tidak hanya sekedar menjual produk makanan mereka, namun juga dinilai oleh para juri, karena akan ada pemenang dalam kegiatan ini untuk mengapresiasi para pelaku wirausaha Fakultas Ilmu Sosial (FIS) tahun 2016 ini.